Kualifikasi Piala Dunia : Australia Bantai Calon Lawan Timnas Indonesia dengan Skor 3-1, Timnas China Semakin Terpuruk di Dasar Klasemen Zona Asia
GUYONAN BOLA – Hasil Australia vs China di putaran 3 grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia berakhir dengan kemenangan Australia dengan skor 3-1.
Dalam laga home di Stadion Adelaide Oval, Adelaide, Kamis (10/10/2024) sore WIB ini, Australia berhasil bangkit hingga mengoleksi 4 poin dari 3 laga dan naik ke posisi tiga.
Perolehan Australia tersebut tentu membuat persaingan di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia semakin memanas.
Dari awal laga, Australia bermain ofensif dan menyerang. Tembakan-tembakan spekulasi sudah dilancar Lewis Miller di menit ke-6 dan Mitchell Duke pada menit ke-16 namun belum membuahkan hasil.
Tanpa disangka, di menit ke-20, China yang terus ditekan justru unggul lebih dulu lewat sontekan Xie Wenneng di kotak penalti sehingga mengubah skor menjadi 1-0.
Tak rela dipimpin oleh Dragon Team, Australia berusaha keras membalas gol. Namun, permainan The Socceroos justru sedikit menurun di menit ke-22 setelah Nestory Irankunda melepaskan tembakan jarak jauh tapi masih meleset.
Australia kesulitan membongkar pertahanan timnas Negeri Tirai Bambu yang rapat hampir di sepanjang babak pertama.
The Socceroos akhirnya mendapatkan gol penyama lewat sundulan Miller di injury time, skor pun berubah 1-1 saat turun minum.
Di babak kedua, Australia kembali menjamu sang tamu dengan permainan menekan. Hasil manis kembali tercipta di menit ke-53.
Goodwin menjebol gawang Wang Dalei dan membalikkan keadaan. Aksi individunya diakhiri dengan tembakan keras dari luar kotak penalti yang menambah perolehan Australia menjadi 2-1.
Meski telah memimpin pertandingan, Australia tidak menurunkan tempo gempurannya terhadap pertahanan China.
Upaya menambah gol terus dilakukan. Sundulan Jason Geria melenceng tipis di menit ke-58, sedangkan sepakan Riley McGree juga belum pas target.
Gol ketiga Australia baru kembali tercipta di injury time. Velupillay mampu memanfaatkan kemelut untuk memastikan kemenangan tuan rumah. Skor Australia vs China berakhir 3-1.
Dengan begitu, dalam laga Australi vs China masing-masing gol diciptakan oleh pemain China Xie Wenneng (20’), pemain Australia Lewis Miller (45+3’), Craig Goodwin (53’), dan Nishan Velupillay (90+2’).
Susunan Pemain Australia vs China
Australia : Joe Gauci, Thomas Deng, Kye Rowles, Harry Soyttar, Lewis iller, Aziz Behich, Aiden O’Neill, Jackson Irvine, Craig Goodwin, Nestory Irankunda, Mitchell Duke.
China : Wang Dalei, Jiang Shenglong, Jiang Guangtai, Li Lei, Hu Hetao, Li Yuanyi, Wang Shangyuan, Wei Shihao, Xie Wenneng, Yuning Zhang, Fernandinho.