Resmi Menjadi WNI Maarten Paes Akan Perkuat Timnas Indonesia

GUYONAN BOLA – PSSI memberikan kabar gembira kepada seluruh masyarakat pecinta sepakbola khusus nya pecinta Timnas Indonesia, di tengah peringatan ulang tahun kemerdekaan yang ke-79 Indonesia, kini Maarten Paes telah resmi menjadi Warna Negara Inodonesia. kiper berdarah Belanda ini di pastikan sudah bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Kabar gembira ini di ungkap oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, kabar tersebut di unggah di laman akun instaram resmi @erickthoir. di dalam postingan tersebut Erick Thohir memastikan bahwa kiper yang saat ini bermain untuk Fc Dallas tersebut sudah melawati proses yang panjang dan ekstensif, kini ia sudah resmi menjadi WNI dan sah untuk memperkuat Skuad Garuda.
Unggahan Erick ini memupus penantian dan keraguan publik ihwal nasib Paes. Pasalnya, banyak yang meragukan bahwa kiper FC Dallas ini bakal bisa bersegaram Merah Putih dalam waktu dekat.
Selain itu, dengan tuntasnya proses alih federasi ini, nasib Paes tak perlu dituntaskan melalui sidang arbitrase di CAS. proses arbitrase di CAS sendiri kerap memakan waktu cukup panjang.
Lebih lanjut, Erick menilai, telah resminya Paes sebagai pemain Timnas Inonesia bakal mendongkrak prestasi Skuad Garuda. salah satunya, pemain 26 tahun ini, bakal bisa membantu perjuangan Skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
“Dengan rasa cinta dan bangga terhadap Indonesia serta cita-citanya untuk memberikan dampak positif terhadap sepak bola Indonesia, kami yakin bahwa bergabungnya Maarten akan memperkuat tim nasional, terutama dalam menghadapi putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia,” tutur Erick.
kami menyambut kedatangannya dengan terbuka dan menanti tim nasional meraih performa yang lebih baik,” sambungnya.
kehadiran Paes juga dipastikan akan melegakan Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Pasalnya, pelatih asal Korea Selatan tersebut sangat membutuhkan amunisi di sektor penjaga gawang.
Paes sendiri bisa jadi bakal segera bertugas bersama Skuad Garuda, pada 5 September 2024 mendatang, Indonesia akan memulai perjalanan mereka di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di kandang Arab Saudi. semoga di penampilan perdana nya bersama Timnas bisa memberikan dampak yang lebih positif lagi bagi Skuad Garuda.